Tulungagung – Dalam rangka mendukung pembentukan karakter dan wawasan kebangsaan para peserta didik baru, Polsek Pagerwojo Polres Tulungagung turut berpartisipasi memberikan pembinaan siswa tentang tertib berlalulintas ( Operasi Patuh ).
Kegiatan yang berlangsung di halaman SMKN 1 Pagerwojo, selain materi tertib berlalu lintas juga berikan materi tentang kenakalan remaja serta bahaya judi online.
Kapolsek Pagerwojo AKP Guruh Yudhi Setiawan mengatakan bahwa kehadiran polisi di tengah-tengah siswa siswi ini merupakan bentuk sinergi antara kepolisian dan dunia pendidikan dalam membentuk karakter generasi muda yang disiplin, beretika, dan sadar hukum.
“Para pelajar diberi pemahaman tentang pentingnya tertib dalam berlalu lintas, seperti memakai helm, tidak menggunakan knalpot brong, tidak berkendara di bawah umur, serta bahaya menggunakan handphone saat berkendara”, ujar AKP Guruh, Senin (21/07/2025).
Selain itu, para siswa juga diingatkan akan bahaya kenakalan remaja, seperti tawuran, penyalahgunaan narkoba, perundungan (bullying), hingga dampak negatif dari penggunaan media sosial secara tidak bijak.
“Kami berharap, sejak dini para siswa sudah dibekali pemahaman yang baik tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, serta bijak dalam bermedia sosial agar tidak terjerumus dalam perilaku negatif”, sambungnya.
Pihak sekolah menyambut positif kegiatan ini dan berharap pembinaan semacam ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan.
Melalui kegiatan ini, Polsek Pagerwojo berharap dapat membangun sinergi antara kepolisian, sekolah, dan pelajar dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang aman, tertib, dan bebas dari pengaruh negatif.
Discussion about this post