Tulungagung – Dalam rangka mendukung pembentukan karakter dan wawasan kebangsaan para peserta didik baru, jajaran Polres Tulungagung turut berpartisipasi dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di sejumlah sekolah tingkat SD, SMP dan SMA/SMK di wilayah Kabupaten Tulungagung.
Kegiatan yang berlangsung serentak di berbagai satuan pendidikan tersebut diisi dengan pemberian materi oleh personel Polres Tulungagung, di antaranya mengenai wawasan kebangsaan, bahaya narkoba, tertib berlalu lintas, serta bijak dalam menggunakan media sosial dan juga bahaya judi online.
Kapolres Tulungagung AKBP Muhammad Taat Resdi melalui Kasihumas Polres Ipda Nanang mengatakan bahwa kehadiran polisi di tengah-tengah kegiatan MPLS ini merupakan bentuk sinergi antara kepolisian dan dunia pendidikan dalam membentuk karakter generasi muda yang disiplin, beretika, dan sadar hukum.
“Kami berharap, sejak dini para siswa sudah dibekali pemahaman yang baik tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, serta bijak dalam bermedia sosial agar tidak terjerumus dalam perilaku negatif”, ujar Ipda Nanang, Senin (14/07/2025).
Dalam penyampaian materi, para siswa tampak antusias mengikuti pemaparan dari petugas. Selain paparan materi, juga dilakukan sesi tanya jawab interaktif serta penyampaian motivasi agar para siswa semangat belajar dan menjauhi pergaulan negatif.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para guru dan kepala sekolah yang menilai kehadiran Polres Tulungagung dalam MPLS memberikan dampak positif bagi pembinaan karakter siswa baru.
Discussion about this post